Monday, 19 May 2008

Hari ini.....

Panas terik menyengat, hari-hari kulalui seperti biasanya. Udara yang tidak bersahabat ini sudah menjadi makanan sehari-hariku. Aku ke depan rumahku untuk melihat keadaan pagi di luar. Matahari sudah berada di atas. Kucing-kucing berjalan di depan rumahku. Dan semilir angin membuat pohon-pohon bergoyang menciptakan suara gemerisik dedaunan.

Kulihat Tukang es krim lewat sambil menggoes sepedanya di hari yang terik ini, ia bekerja tanpa lelah demi mendapatkan uang untuk membeli sesuap nasi. Dengan lagu jinglenya yang sudah sering kudengar yang membangkitkan perasaan ingin memakan es krim di hari yang panas ini, tetapi ku urungkan niatku tanpa alasan yang pasti.

Aku masuk kembali ke dalam rumah dan melihat keadaan dalam rumah yang memang sedikit berantakan, tapi aku tetap lalu menuju ke belakang rumahku, yaitu meja makan. Kubuka penutup makanan dan kulihat beberapa makanan yang menggiurkan. Aku segera mengambil piring dan nasi lalu aku duduk dan makan. Makanan ini terasa begitu nikmat karena perut ku yang lapar sudah meronta untuk dipenuhi dengan makanan.

Hari ini kulewatkan begitu saja, memang rencanaku adalah untuk membuat tugas. Tetapi kadang keinginan itu sulit untuk diikuti. Aku menyalakan laptopku dan mulai membuat tugas sedikit demi sedikit. Tetapi sedikit demi sedikit itu belum sampai banyak, akupun sudah lelah dan lalu tidak melanjutkan lagi.

Aku duduk termenung mendengarkan lagu yang kupasang dari laptopku. Hari ini memang kualami dengan santai. Lalu akupun berpikiran untuk menceritakan kejadian hari ini yang seru, hari yang santai ini agar semua temanku dan saudaraku bisa dapat menjelajahi hidupku..

Hari berganti menjadi malam, mungkin sebaiknya aku segera bersiap-siap karena sebentar lagi aku dan keluarga ku akan pergi makan ke luar. Ke tempat yang sepertinya agak jauh, tapi tidak apa, di dalam mobil aku bisa melihat pemandangan kota di malam hari yang gemerlap dan kesibukan mobil yang terus lalu lalang.

Sekian ceritaku ini.. kuharap teman-temanku bisa merasakan pengalamanku hari ini..


PS: topic hari ini (karangan hiperbola ini - red) didedikasikan untuk temanku geeko 2 (credit: teman nya).. G2, kuharap engkau senang.


Cerita kasar: g bangun kesiangan jam 3, trus ke luar ternyata panas bgt. Liat tukang esgrim walls, mo beli tp ga ada yg mo beliin jadi nya ga jadi. Akhirnya g masuk lagi liat makanan, trus makan n maen laptop. Ngerjain tugas 1-5 menit abis itu lgsg maen.. skr mo siap2 pegi makan HA HA

3 comments:

Anonymous said...

Kawanku geeko1. Aku sungguh tergerak ketika membaca cerita indahmu. Hidupmu sungguh indah bagaikan kaktus di tengah padang gurun.

HAHAHAHAHA. Minggu-minggu puitis nih. gw kapan ya?

-geeko2-

Anonymous said...

adoo deevee bb. menarik sekali.

salut gw salut. ama kenajisan elo. huahuahuahauhauh bikin muntah.

Valian Tinus said...

u nulis 7 paragraf, tp inti ceritanya ternyata bisa dijadiin 1 paragraf..
wkwkwk